Kuliah online merupakan salah
satu proses belajar yang melibatkan koneksi internet. Kuliah online ini tidak
seperti kuliah biasa, dimana mahasiswa datang ke kampus dan mendengarkan
penjelasan dari dosen. Dalam pembelajaran dengan sistem kuliah online ini
memungkinkan mahasiswa untuk tidak hadir di kampus namun masih tetap bisa
mengikuti perkuliahan. Seeiring dengan jalannya globalisasi, kuliah online ini
memang dibutuhkan oleh mahasiswa untuk dapat mengikuti perubahan zaman yang
akan terus berkembang dan berkembang.
Selain mempermudah proses
pembelajaran, kuliah online ini juga membantu mahasiswa untuk mengerti
bagaimana sebenarnya perubahan itu. Di
Indonesia sendiri mungkin sistem pembelajaran online ini sudah banyak digunakan.
Namun terkadang ada kendala yang menyertai kuliah online ini misalnya masalah
koneksi internet yang merupakan hal paling dasar yang dibutuhkan untuk
pembelajaran online. Menurut saya, koneksi internet di Indonesia belum cukup
baik untuk mendukung sepenuhnya pembelajaran online ini. Ada beberapa kendala
dalam koneksi internet, yaitu : loading
lama dan network error.
Ke depannya diharapkan
pemerintah juga dapat mendukung pembelajaran online ini demi mendukung kemajuan
generasi muda Indonesia dengan memperbaiki koneksi internet di Indonesia agar
proses pembelajaran online lebih mudah dan lebih efisien dilakukan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar